11 Anime Tersedih yang Bakal Membuat kalian Menangis

;

Anime Jepang mampu menggugah perasaan setiap orang yang menotonya...mulai dari senang, marah, dam bahkan sedih, oleh karenanya tidak mengherankan banyak orang yang suka Anime dan Manga dari jepang.
Penasaran ??




Simak Rekomendasi anime tersedih sepanjang masa, yang bisa membuat kalian yang menontonya meneteskan air mata

Jangan lupa untuk siapin tisu...sebelum menonton Anime Rekomendasi dari saya wkwkw 

( ͡° ͜Ê– ͡°)





1. Angel Beats











Genre: Action, Comedy, Drama, School, Supernatural
Studio: P.A. Works
Episode: 13 Episode

Sinopsis:
Anime ini berfokus pada beberapa kelompok remaja, dan tentunya juga memiliki cerita yang unik dan berbeda dari yang lainnya. Mereka yang meninggal sebelum mewujudkan impiannya dan masih memiliki keinginan untuk hidup akan dikirim ke dunia dimana  mereka akan memulai kehidupan baru sebagai siswa sekolah.


Mereka yang berada di dunia tersebut adalah mereka yang tidak tenang dan masih belum bisa menuju dunia selanjutnya (surga) dan untuk pergi ke sana mereka harus mengikhlaskan kehidupan mereka yang sebelumnya. Terlebih lagi ingatan mereka akan dihapus sehingga ada banyak adegan-adegan yang menyedihkan dalam anime ini ketika mereka mengingat penyesalan mereka di dunia sebelumnya. Di akhir cerita dalam anime ini terjadi plot twist yang benar-benar akan menyentuh dan membuat penontonnya menangis.


2. Clannad










Genre: Comedy, Drama, Romance, School, Slice Of Life, Supernatural
Studio: Kyoto Animation
Episode: - 23 Episdoe ( Season 1 )
                  -24 Episode ( Season 2 ) 

Sinopsis:
Clannad menceritakan kisah seorang murid SMA kelas 3 bernama Tomoya Okazaki yang dianggap orang-orang sekitarnya berandalan hanya karena Tomoya sering membolos sekolah. Bagi Tomoya, kehidupannya terasa cukup membosankan. Sampai akhirnya, pada suatu hari dia bertemu seorang yang kurang percaya diri karena dia harus mengulang kelas karena sakit, Nagisa Furukawa. Sejak saat inilah, kehidupan Tomoya mulai mengalami perubahan drastis. Tomoya mulai melihat mimpi aneh di mana di dunia (Illusionary World) itu hanya ada seorang gadis yang selalu sendirian. Lalu gadis itu mulai mencoba untuk membuat suatu boneka yang terbuat dari sampah dan barang bekas yang dia kumpulkan. Pada season satu mungkin agak sedikit membosankan dimana cerita hanya berputar mengenai Tomoya Okazaki yang berusaha membantu permasalahan teman-temannya sembari membantu Nagisa membentuk klub drama. Barulah di season dua dimana konflik dan drama sesungguhnya terjadi. Bagaimana Tomoya mencari pekerjaan setelah lulus SMA, memulai kehidupannya sebagai pria dewasa, menghadapi kebenciannya pada ayahnya, memulai kehidupan rumah tangga bersama istrinya hingga pada akhirnya dia mendapat ujian hidup yang paling berat yang hampir membuatnya menjadi sosok yang paling dibencinya, jika tidak bisa dikatakan lebih parah dan bagaiamana dia akhirnya bangkit dari ujian hidup tersebut.
Semua konflik yag terjadi mengalir dengan wajar dan ringan akan tetapi tetap dapat memberikan kesan yang mendalam. Sangat cocok dijadikan tontonan bersama dengan keluarga atau teman karena tidak ada adegan echi disini. Akan tetapi satu saran saya, sediakan tissue yang cukup banyak jika anda seorang yang sensitif karena dari pengalaman teman-teman saya yang menonton ini (baik perempuan maupun laki-laki) akan sangat memerlukannya.


3. Shigatsu Wa Kimi No Uso











Genre: Drama, Music, Romance, School, Shounen
Studio: A-1 Pictures
Episode: 22 Episode

Sinopsis :
Kousei Arima adalah seorang anak yang berbakat dalam bermain piano, yang selalu mendominasi dalam kompetisi dan menjadikannya terkenal di antara para musikus cilik. Setelah ibu sekaligus instrukturnya meninggal dunia, dia mengalami penurunan mental di tengah-tengah suatu pertunjukan pianonya di usia 11 tahun. Trauma yang diderita olehnya menyebabkan Ia kehilangan kemampuan untuk mendengar suara dentingan piano meskipun secara fisik pendengarannya baik-baik saja. Dua tahun berlalu, Kousei tidak pernah menyentuh pianonya dan beranggapan dunianya sebagai dunia yang monoton tanpa warna. Dia pun seakan melepas kehidupannya dan hanya berinteraksi dekat dengan kedua sahabatnya: Tsubaki Sawabe dan Ryota Watari, hingga pada suatu hari, Ia bertemu seseorang yang mengubah hidupnya serta memberikan kembali warna dalam hidupnya: Kaori Miyazono.

Kaori adalah seorang pemain biola seumuran Kousei yang bersifat ceria dan penuh semangat serta memiliki gaya bermain musik yang bebas dan ekspresif; berlawanan dengan gaya bermain Kousei yang kaku dan terstuktur. Lambat laun, Kaori menuntun Kousei kembali ke dunia musik dan menunjukkan bahwa permainan musik adalah sebuah hal yang perlu diresapi menggunakan perasaan dan imajinasi. Kousei pun secara perlahan menemukan makna baru dalam permainan musiknya dan juga menaruh perasaan suka kepada Kaori, tanpa menyadari ada alasan tersendiri bagi Kaori untuk menuntun Kousei kembali ke dunia musik.




4. Anohana












Genre: Slice of Life, Supernatural, Drama
Studio: A.1 Pitcures
Episode: 11 Episode

Sinopsis:
Sebuah kelompok yang terdiri dari 6 orang anak-anak berpisah sejak salah satu dari mereka, Meiko "Menma" Honma meninggal dalam sebuah kecelakaan. 10 tahun sejak kejadian tersebut, ketua kelompok mereka, Jinta Yadomi menjadi seorang hikikomori. Suatu hari di musim panas, Menma dengan penampilannya yang lebih dewasa, muncul di hadapan Jinta, dan memintanya untuk mengabulkan permohonannya agar dia bisa pergi ke akhirat. Karena Menma tidak bisa mengingat permohonannya, Jinta mengumpulkan teman-teman lamanya karena Jinta percaya bahwa merekalah solusinya.


(Source : https://id.wikipedia.org/wiki/Ano_Hi_Mita_Hana_no_Namae_o_Bokutachi_wa_Mada_Shiranai.#Alur )



5. 5 Centimeters Per Second









Genre: Sliice of Life, Comedy, School, Shounen
Studio: CoMix Wave Film
Episode: 1 Episode ( Movie )
Sinopsis:
Takaki Toono dan Akari Shinohara, dua teman dekat dan teman sekelasnya, terkoyak saat keluarga Akari dipindahkan ke wilayah lain di Jepang karena pekerjaan keluarganya. Meski berpisah, mereka terus tetap berhubungan melalui surat. Ketika Takaki tahu bahwa keluarganya juga bergerak, dia memutuskan untuk bertemu dengan Akari untuk terakhir kalinya.

Seiring berlalunya waktu, mereka terus menyusuri jalan mereka sendiri, jarak mereka perlahan tumbuh lebih lebar dan kontak mereka satu sama lain memudar. Namun, mereka terus mengingat satu sama lain dan saat mereka bersama bersama, bertanya-tanya apakah mereka akan memiliki kesempatan untuk bertemu sekali lagi.



6. Plastic Memories











Genre: Sci-Fi, Drama, Romance
Studio: Doga Koba
Episode: 13 Episode

Sinopsis:
Plastic Memories mengambil latar di sebuah kota pada masa depan, dimana manusia hidup berdampingan dengan android yang tampak mirip dengan manusia dan memiliki ingatan serta emosi layaknya manusia. SAI Corp, perusahaan terdepan yang memproduksi android, memperkenal kan Giftia, model android baru dengan kualitas yang paling mirip dengan manusia dibandingkan model lainnya. Masa hidup dari Giftia adalah 81.920 jam (secara kasar 9 tahun 4 bulan) dan apabila mereka telah melewati waktu tersebut akan berdampak pada perubahan kepribadian, kehilangan ingatan, dan bertindak kasar. Karena hal ini, pegawai pada Terminal Service yang bertanggung jawab untuk mengambil android yang hampir mencapai akhir masa hidup mereka dan menghapus ingatan android tersebut. Petugas dari Terminal Service bekerja dalam sebuah tim yang terdiri dari seorang manusia (disebut sebagai "spotter") dan seorang Giftia (disebut sebagai "marksman") Kisah ini menceritakan sang protagonis, Tsukasa Mizugaki dan seorang Giftia bernama Isla, yang bekerja di Terminal Service No.1.



7. Hotaru No Haka












Genre: Drama, Historical
Studio: Studio Ghibli
Episode: 1 Episode

Sinopsis:
Pada masa Perang Dunia II, film ini berkisah tentang pemuda dan adik perempuannya yang berusaha untuk bertahan hidup setelah terjadi peristiwa pemboman Kobe City.



8. Tokyo Magnitude 8.0










Genre: Drama
Studio: Bones, Kinema Citrus
Episode: 11 Episode

Sinopsis:
Tokoh utama dalam anime ini adalah Mirai dan adiknya, Yuuki yang menjalani awal liburan musim panas mereka di Odaiba untuk melihat pameran robot. Sayangnya gempa bumi dengan tiba2 melanda daerah Tokyo. Bangunan2 runtuh, serta jembatan2 pun ikut rubuh. Serta jalanan2 juga rusak karena gempa. Dengan bantuan seorang wanita bernama Mari yang mereka temui di Odaiba, merekapun memulai kembali perjalanan mereka kembali ke Setagaya, di bagian barat Tokyo.

Tokyo Magnitude 8.0 merupakan anime yang diproduksi Bones dan Kinema Citrus pada tahun 2009. Kelebihan dari anime yang satu ini terletak dari segi ceritanya yang menarik (tema yang menurutku tidak umum) dan cukup realistis. Selain itu, lagu Opening (Kimi no Uta by Abingdon Boys School) dan Ending (M/elody by Tsuji Shion) dari anime ini juga enak didengar.



9. Hotarubi no Mori e











Genre: Drama, Romance, Shoujo, Supernatural
Studio: Brain's Base
Episode: 1 Episode ( Movie )

Sinopsis:
Penasaran dengan kisah dewa gunung, Hotaru Takegawa yang berusia enam tahun tersesat di hutan purba saat mengunjungi pamannya. Lelah dan putus asa untuk mencari bantuan, Hotaru sangat senang menemukan roh hutan bertopeng bernama Gin. Dia belajar dengan cara yang sulit agar dia tidak menyentuh anak laki-laki itu, atau dia akan lenyap. Terlepas dari ini, Gin membawa Hotaru keluar dari hutan dan memperingatkannya untuk tidak kembali saat dia berjanji untuk datang lagi dengan sebuah hadiah. Tanpa memperhatikan kata-kata peringatannya, dan meski terpisah jarak dan jarak keberadaan, Hotaru dan Gin menjadi teman dekat saat dia mengunjunginya setiap musim panas. Namun, hubungan dan penyelesaian mereka diuji, saat perasaan romantis bertentangan dengan peraturan satu-satunya. Berdasarkan manga Yuki Midorikawa dengan nama yang sama, Hotarubi no Mori e adalah kisah pertemanan dan kompromi dua orang yang seharusnya tidak pernah menyeberang jalan, karena hidup mereka saling terjalin.




10. Kimi no Nawa











Genre: Supernatural, Drama, Romance, School
Studio: CoMix Wave Film
Episode: 1 Episode ( Movie )

Sinopsis:
Mitsuha Miyamizu, seorang siswi SMA yang tinggal di desa fiktif bernama Itomori di daerah pegunungan Hida Prefektur Gifu, mulai bosan dengan kehidupannya di pedesaan tempat dia lahir dan berharap dapat terlahir menjadi pemuda tampan yang hidup di Tokyo pada kehidupan selanjutnya. Kemudian, Taki Tachibana, seorang siswa sekolah menengah atas yang tinggal di Tokyo, terbangun dari tidurnya dan menyadari bahwa dirinya adalah Mitsuha, yang entah bagaimana bisa masuk ke dalam tubuh Taki.

Taki dan Mitsuha menyadari bahwa mereka berdua saling memasuki tubuh satu sama lain. Mereka mulai berkomunikasi satu sama lain dengan saling meninggalkan catatan di kertas maupun melalui memo di ponsel mereka. Seiring dengan berjalannya waktu, mereka semakin terbiasa dengan pertukaran tubuh ini serta mulai mencampuri kehidupan satu sama lain. Mitsuha membantu Taki untuk menjalin hubungan dengan seorang wanita rekan kerjanya yang bernama Miki Okudera, sehingga akhirnya Taki dapat berkencan dengan Miki. Sementara itu, Taki membantu Mitsuha agar lebih dikenal di sekolahnya. Mitsuha kemudian memberitahu Taki mengenai sebuah komet yang diramalkan akan melintas dekat Bumi dalam beberapa hari mendatang, dan betapa tertariknya dirinya untuk dapat melihatnya, karena waktunya bertepatan dengan festival di desa Itomori.




11. Boku Dake ga Inai Machi










GenreMysteryPsychologicalSeinenSupernatural
Studio: A-1 Pitcures
Episode: 12 Episode

Sinopsis:
Cerita ini mengikuti Satoru Fujinuma, seorang pemuda yang memiliki kemampuan untuk mengirim dirinya kembali ke waktu sebelum kejadian berbahaya terjadi sehingga memungkinkan dirinya untuk melakukan pencegahan. Saat ibunya dibunuh, kemampuan Satoru mengirim dirinya ke 18 tahun lalu, saat dia masih di sekolah dasar, memberinya kesempatan untuk mencegah penculikan berantai yang merenggut nyawa ketiga teman sekelasnya.



jangan lupa siapin Tisu nya ya ...ingat! Buat hapus air mata aja, jgn yg macam", tp terserah teman" sih wkwkwkwkwk 

( ͡° ͜Ê– ͡°)


--------------------------------------
Butuh Saran&Kritik
Tolong di Commentar :D
--------------------------------------
Lihat Juga Artikel Lainya..